MTs Negeri 1 Batanghari


Diposting Pada: Rabu, 02 Juni 2021
Ayoo Bergabung Bersama MTsN 1 Batang Hari, Pendaftaran Segera Dibuka..


Ayoo Bergabung Bersama MTsN 1 Batang Hari, Pendaftaran Segera Dibuka..Tahun ajaran 2020/2021 akan segera berakhir, dengan demikian artinya tahun pelajaran 2021/2022 akan segera datang dan sudah tentunya akan memasuki masa penerimaan peserta didik baru kembali. Memenuhi maksud Surat Keputusan Direktur Jendral Pendidikan Islam Nomor 7297 Tahun 2020 tanggal 29 Desember 2020 dan berdasarkan hasil rapat Kepala, Kaur TU dan Majelis Guru tentang Pembentukan Panitia Penerimaan Peserta Didik Baru Madrasah Tahun Pelajaran 2021/2022 tanggal 16 Mei 2021, bersama ini Madrasah Tsanawiyah Negeri 1 Batang Hari akan membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Tahun Pelajaran 2021/2022.

Pembukaan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Tahun Ajaran 2021/2022 akan dibuka pada tanggal 07 Juni sampai 19 Juni 2021, Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Tahun Ajaran 2021/2022 ini masih dilaksanakan secara Online, seperti tahun yang lalu melalui website resmi MTs Negeri 1 Batang Hari pada menu “PPDB ONLINE”. Pendaftaran dapat diakases 24 jam secara online.

Kepala Madrasah Tsanawiyah Negeri 1 Batang Hari, Bapak Erman, S.Pd.I, M.Pd menyampaikan “untuk tahun ini dikarenakan pandemi yang saat ini masih mewabah kita tetapkan penerimaan peserta didik baru semua melalui online, namun sedikit berbeda pada tahun sebelumnya, jika sebelumnya MTsN 1 menerima peserta didik baru tanpa adanya tes/ujian, maka tahun ini penerimaan peserta didik baru MTs Negeri 1 Batang hari akan mengadakan tes/ujian masuk peserta didik baru”.

Sesuai dengan Juknis PPDB Tahun 2021 bahwasannya presentasi penerimaan peserta didik baru diambil melalui beberapa kriteria dan jalur. 50% dari jalur umum, 30% jalur Prestasi, 15% keluarga Kurang Mampu dan 5% pindah/ikut orang tua. Untuk pengumuman dan persyaratan lengkap dapat di unduh pada website pada laman “Info Terbaru”

Mari bergabung bersama MTs Negeri 1 Batang Hari, Madrasah Hebat Bermartabat, jangan lupa ya,, pembukaan dimulai pada tanggal 07 Juni sampai dengan 19 Juni 2021 selama 24 jam, jangan lupa siapkan semua bahan sebelum pendaftaran. Semoga berhasill (RF)

 


1702x
Dibaca

Berita Lainnya:

  1. UM Berakhir, TIM Korektor Laksanakan Tugas Koreksi Hasil UM 323x dibaca
  2. Ikuti Lomba Senam Pramuka, MTsN 1 Turunkan 2 TIM 525x dibaca
  3. Peringatan Isra Mi’raj 1444 H MTsN 1 Batang Hari Tahun 2023 M 166x dibaca
  4. Do’a Bersama Jelang Ujian Madrasah Kelas 9 230x dibaca
  5. Belasungkawa MTsN 1 Kepada Saudara Kita di MTsN 3 Batang Hari 560x dibaca

Halaman ini diakses pada 29-04-2024 17:11:08 wib
Diproses dalam waktu : 0.327 detik
Diakses dari ip address: 172.71.254.20
Copyright © 2018 Bidang Pendidikan Madrasah Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jambi - Allright Reserved